Minggu, 30 Mei 2010

Lezat Nikmat ala Vegetarian

Anda vegan, dan bosan terus-terusan makan makanan ‘dingin' tanpa daging? Siapa bilang masakan vegetarian membosankan! Coba beberapa resep di bawah ini, dijamin nafsu makan Anda tidak ‘dingin' lagi.


Gluten kung pao

Bahan :
* 400 gram gluten rebus, potong dadu 1 ½ cm * 1 butir putih telur * 1 sdm kecap asin * ½ sdt merica * 1 sdm tepung sagu * 300 ml minyak goreng * 3 siung bawang merah, iris tipis * 2 siung bawang putih, iris tipis * 1 siung bawang Bombay, potong dadu 1 cm * 2 sdm tepung maizena, larutkan * 1 sdt gula pasir * 1 sdt garam * 1 sdt merica, ekstra * 1 ruas jahe, pipihkan * 25 gram cabe kering,
potong dua * 1 buah paprika merah, potong dadu 1 cm * 1 sdm saus tiram* 100 gram kacang mete goreng

Cara membuat :
* kocok telur, kecap, merica dan tepung sagu. Celupkan gluten, diamkan 15 menit * panaskan minyak, goreng gluten hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan * panaskan 2 sdm minyak goreng bekas menggoreng gluten, tumis bawang merah, bawang putih, bawang Bombay dan jahe hingga harum dan layu * masukkan paprika, cabe kering, kacang mete, gula, garam dan merica. Aduk-aduk rata * tuangkan saus tiram dan larutan maizena, didihkan * tambahkan gluten, aduk terus hingga mengental, angkat * sajikan selagi masih panas


Hioko cah tauco

Bahan :
*10 buah jamur hioko besar dan segar * ½ sdt ang ciu * ½ sdt kecap asin * ½ sdt gula pasir * ½ sdm tepung sagu * 2 sdm tepung terigu * 300 ml minyak goreng * 2 siung bawang putih, iris tipis * 3 siung bawang merah, iris tipis * 1 ruas jahe, iris tipis * 1 sdm tauco * 1 sdm saus hoisin * ½ buah paprika hijau, potong dadu kecil * ½ buah paprika merah, potong dadu kecil * 50 gram rebung, potong dadu kecil * 1 buah tahu kuning (tahu takwa), potong dadu 1 cm * 1 sdt garam * 1 sdt gula pasir * 1 sdt merica * 300 ml kaldu vegetarian

Cara membuat :
* campur dan aduk rata ang ciu, kecap asin dan gula, sisihkan * campur dan aduk rata tepung terigu dan tepung sagu, sisihkan * iris jamur hioko tipis memanjang. Lumuri dengan campuran angciu. Diamkan 15 menit * gulingkan jamur ke dalam campuran tepung * panaskan minyak, goreng hioko hingga renyah, sisihkan * panaskan 2 sdm minyak bekas menggoreng hioko, tumis bawang putih, bawang merah dan jahe hingga harum * masukkan tauco dan saus hoisin, aduk rata * masukkan paprika, rebung, tahu, garam, gula dan merica. Masak hingga semua bahan matang * tambahkan hioko goreng dan tuang kaldu, masak hingga kuah tinggal sedikit. Angkat dan sajikan.


Sup kembang tahu

Bahan :
* 750 ml kaldu vegetarian * 50 ml kembang tahu, potong 2 cm, rendam air panas * 1 ruas jahe, iris tipis * 2 siung bawang putih, cincang kasar * 50 gram soun, rendam, tiriskan * 1 batang daun bawang, iris tipis * 100 gram wortel, potong bulat setebal 5 mm * 4 buah jamur hioko segar, iris tipis * 1 sdm kecap asin * 1 sdt garam * 1 sdt gula pasir * 1 sdt merica * 2 sdm minyak goreng * 1 bungkus tahu sutera polos atau tahu sutera telur (tahu jepang), potong-potong bulat setebal 1 cm, goreng sebentar dalam minyak atau margarin supaya tidak hancur, angkat,
sisihkan

Cara membuat :
panaskan minyak, tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Tuangkan kaldu, masukkan jamur, wortel dan daun bawang, didihkan * tambahkan kecap, garam, merica, gula dan tahu sutera, didihkan kembali. Sesaat sebelum diangkat, masukkan kembang tahu dan soun. Angkat dan sajikan segera.

sumber : http://mediasehat.com/artikel.php?kl=6&no=51

Tidak ada komentar:

Posting Komentar